Perbedaan Brow Lamination dan Brow Bomber: Treatment Alis yang Wajib Kamu Tahu!

July 1, 2023

Hai Teman Ruhee! Bicara soal semi permanent make up, seiring dengan beauty industry yang semakin diminati, beragam treatment yang dihadirkan salon kecantikan juga makin bervariatif, nih.  Misalnya, untuk kamu yang suka treatment alis, ada threading, micro-blading, henna, dan lain sebagainya.  

Sebelumnya, kita juga sudah membahas tentang bedanya brow embroidery dan brow bomber. Nah, kali ini, ada tren yang lagi happening banget: Brow Lamination dan Brow Bomber.  

Sejak tahun 2020, brow lamination sukses mencuri perhatian dunia kecantikan. Mulai dari influencers sampai model dan artis ternama, gaya alis ini mendominasi postingan-postingan di sosial media, terutama Instagram.

Brow lamination dapat menciptakan tampilan alis yang terlihat rapi dan bushy. Sayangnya, ada pemahaman yang salah selama ini di kalangan klien maupun terapis, yang menyangka bahwa brow lamination sendiri saja sudah cukup bikin tampilan alis jadi fluffy dan tebal. Nah, hal ini yang bikin klien jadi punya ekspektasi berlebihan sewaktu memutuskan melakukan treatment ini, dan malah jadi kecewa karena alisnya nggak se-full atau setebal yang dibayangkan.

Apa itu Brow Lamination?

Pada dasarnya, brow lamination kerjanya mirip dengan lash lift – jadi intinya, bulu alis dibentuk kembali dengan memisahkan kutikula rambut dan menguncinya ke posisi yang diinginkan sehingga membentuk alur alis yang lebih rapi.

Nggak perlu khawatir kalau alis kamu bakal dibentuk terlalu ngejigrag ke atas. Alis kamu dalam treatment ini bakal dibentuk keatas nggak lebih dari 60 derajat, supaya terlihat lebih penuh dan alami. Jadi, treatment ini cocok untuk kamu yang punya alis dengan bentuk nggak teratur, atau ada jarak (jadi kelihatan sedikit botak), atau simply untuk kamu yang pengin punya alis dengan bentuk bushy ala model-model Instagram.

Kamu yang punya alis tebal dan kelihatan berantakan juga akan diuntungkan dengan treatment brow lamination ini, sehingga hasil akhirnya bikin rambut alis jadi lebih lembut dan mudah diatur. Sedangkan yang alisnya tipis dan jarang-jarang, hasilnya bakal bikin alis lebih padat atau penuh.

Bedanya dengan Brow Bomber?

Ketika brow lamination berkembang pesat, jadi tren, dan permintaannya tinggi, maka ditemukan inovasi terbaru yaitu brow bomber. Brow bomber adalah teknik makeup alis yang menggabungkan brow lamination dan pencelupan warna.  

Dengan brow bomber, alis kamu bakal kelihatan tebal, rapi, dan ada efek lifting yang bikin muka kamu lebih berdimensi. Cocok banget buat kamu yang punya alis tipis atau pengen tampil beda dengan alis yang dramatis.

Perbedaan utama antara brow lamination dan brow bomber terletak pada hasil akhir yang diinginkan. Brow lamination lebih menekankan pada tampilan alis yang rapi, teratur, dan tampak lebih penuh secara alami. Sementara itu, brow bomber menciptakan tampilan alis yang lebih dramatis, dengan dimensi dan intensitas yang lebih tebal.

Namun, sebelum memutuskan untuk menjalani prosedur brow lamination atau brow bomber, penting untuk berkonsultasi dengan terapis yang berpengalaman dalam dunia perawatan alis. Terapis dapat memberikan saran yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi kamu, serta memastikan teknik yang aman dan hasil yang memuaskan.

Yuk, konsultasi bareng terapis Ruhee untuk menentukan, manakah treatment diantara brow lamination dan brow bomber yang cocok untuk kamu. Di Rumah Ruhee, terapis yang bersertifikat dan berpengalaman siap membantu untuk mewujudkan bentuk alis idamanmu. Sampai jumpa di Rumah Ruhee!

Subscribe to
our news & promotions

Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.
© Ruhee
Ruhee (PT Jelita Intan Ayu) is part of PT inspirasi Untuk Wanita
Konsultasi via WhatsApp