Simak Keunggulan Lash Lift Sebelum Mencoba

January 16, 2022

Ingin melakukan lash lift tapi ragu dengan hasil yang didapat? Sebelum mencoba, kamu bisa cari tahu terlebih dahulu keunggulannya melalui artikel ini.

  • Harga Lebih Terjangkau Dibandingkan Extension

Sudah menjadi rahasia umum bahwa biaya extension terbilang mahal. Kamu perlu merogoh kocek sekitar ratusan ribu hingga jutaan rupiah untuk memasang extension. Sementara untuk lash lifting, kamu bisa mendapatkan bulu mata yang lentik, tebal, dan cantik hanya dengan biaya ratusan ribu.

Di tempat kami, kamu hanya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp 490.000 untuk melakukan keratin lash lift. Sementara itu, biaya extension berada pada rentang harga Rp 600.000 hingga Rp900.000. Dengan lash lifting, kamu bisa menghemat ratusan ribu rupiah untuk perawatan bulu mata.

  • Tidak Perlu Menggunakan Bulu Mata Palsu

Extension menggunakan metode penyambungan bulu mata palsu dengan bulu mata asli kamu. Hal ini mungkin akan menimbulkan rasa tidak nyaman pada bulu mata ataupun mata kamu.

Lain halnya dengan lash lifting, kamu akan mendapatkan bulu mata yang lentik sekaligus nyaman setelah melakukannya. Hal ini dikarenakan lash lifting tidak mengaplikasikan bulu mata palsu pada bulu mata asli kamu.

  • Hasil Natural

Keuntungan mencoba lash lift yang selanjutnya adalah bulu matamu akan terlihat lebih lentik dan cantik natural. Hal ini karena media yang digunakan adalah bulu mata asli milikmu sehingga ketebalan dan ukuran panjangnya menjadi lebih sesuai.

Sementara itu, extension akan memberikan kesan “dramatis” dan menghilangkan keindahan natural dari bulu mata. Kesan “dramatis” ini tidak cocok untuk kamu gunakan dalam kegiatan sehari-hari. Oleh sebab itu, penggunaan lash lifting lebih kami rekomendasikan untuk menampilkan bulu mata yang cantik natural.

  • Mempercantik Sekaligus Merawat Bulu Mata

Kombinasi yang sempurna untuk bulu mata kamu. Selain membuat bulu matamu terlihat lebih cantik dan indah, teknik ini jika sekaligus dapat merawat bulu mata kamu.

Serum keratin yang digunakan pada prosesnya, akan memberikan nutrisi pada bulu mata kamu. Bulu mata dapat tumbuh menjadi lebih panjang dan lebat secara alami burkat serum keratin ini. Terlebih kalau kamu melakukannya secara rutin, bulu mata kamu akan menjadi jauh lebih cantik berkat khasiat serum keratin ini.

  • Daya Tahan Lama

Treatment bulu mata ini mampu membuat bulu matamu menjadi lentik dan tebal lebih lama. Lash lifting bertahan sekitar 2 sampai 3 bulan. Sementara itu, extension hanya mampu bertahan sekitar 1 sampai 2 bulan.

  • Mudah Dirawat

Kalau kamu melakukan treatment ini, kamu tidak dilarang menggunakan maskara, berbeda dengan extension yang melarang penggunaan maskara. Kamu masih bisa menggunakan maskara yang berbahan ringan untuk menambah kecantikan bulu matamu.

Selain minim larangan, kamu juga tidak perlu touch up untuk mempertahankan kecantikan bulu matamu. Kamu hanya perlu mengulangi prosedur yang sama seperti proses lash lifting di awal jika ingin mengembalikan kelentikannya. Dengan begitu, kamu tidak perlu meluangkan waktu lebih untuk sekadar touch up.

Sebaliknya, ketika memasang extension, kamu harus melakukan touch up 2 minggu sekali agar bulu mata tidak mudah rontok. Tentu hal ini akan menjadi “PR” tersendiri untuk kamu yang harus meluangkan waktu touch up ke salon.

  • Risiko Iritasi Sedikit

Treatment ini tidak membutuhkan bahan tambahan untuk mempercantik bulu mata sehingga risiko iritasi pun lebih sedikit daripada extension. Sementara pada extension, area mata kamu akan lebih mudah terkena iritasi karena penggunaan lem untuk memasang extension tersebut.

Setelah mengetahui keunggulan lash lift, apakah kamu tertarik untuk mencobanya? Kalau iya, kamu bisa langsung mengunjungi gerai Ruhee terdekat untuk melakukan lash lift.

Subscribe to
our news & promotions

Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.
© Ruhee
Ruhee (PT Jelita Intan Ayu) is part of PT inspirasi Untuk Wanita
Konsultasi via WhatsApp