Cara dan Tips Memakai Serum Bulu Mata Biar Hasilnya Maksimal

December 19, 2021

Saat ini sedang populer penggunaan serum untuk mempercantik bulu mata. Tentunya, serum yang dipilih adalah serum bulu mata terbaik. Namun, memakai serum bulu mata tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Ada cara dan tips pemakaiannya yang harus kamu ketahui.

Bagaimana cara memakai serum bulu mata yang benar?

Memakai serum bulu mata tidak bisa dilakukan secara asal. Ada aturan tertentu yang harus kamu patuhi, seperti berapa kali sehari yang harus dipakai, apakah boleh digunakan sampai ke akar bulu mata, dan sebagainya. Agar tidak terjadi kesalahan lagi, berikut cara memakai serum bulu mata yang benar.

1. Bersihkan area mata

Cara pertama yang harus kamu lakukan adalah membersihkan area mata atau area bulu mata. Kamu bisa membersihkan dengan tisu basah atau kapas yang sudah dibasahi dengan _micellar water. _ Pastikan area bulu mata sudah steril dari debu. Kemudian, kamu bisa melanjutkan ke tahap selanjutnya.

2. Lihat aturan penggunaan

Sebelum memakainya, kamu harus membaca terlebih dahulu aturan pemakaiannya. Apakah dipakai satu hari sekali atau satu hari dua kali.  Hal ini sangat penting untuk kamu lakukan agar mata kamu tidak terkena infeksi. Salah satu contoh aturan penggunaan serum bulu mata adalah Eyenvy Lash Serum dari Ruhee. Eyenvy Lash Serum dari Ruhee ini digunakan satu hari sekali pada waktu pagi hari selama 3 bulan. Namun, setelah 3 bulan, kamu cukup memakainya sebanyak 2 kali dalam 1 hari.

3. Berikan jeda sebelum menggunakan make up

Jika kamu menggunakan serum bulu mata pada pagi hari, seperti penggunaan serum bulu mata Eyenvy, maka kamu harus menggunakan make up untuk beraktivitas.  Namun, sebelum kamu menggunakan make up, kamu harus memberikan jeda setidaknya selama 5 sampai 10 menit agar serum tersebut bekerja secara maksimal.

4. Baca hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan

Selain aturan pemakaian, biasanya dalam kemasan juga terdapat peringatan untuk hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan. Contohnya penggunaan Eyenvy Lash Serum dari Ruhee ini.  Eyenvy Lash Serum boleh digunakan untuk mata yang sudah terpasang eyelash extension karena produk ini memang dirancang untuk dapat mengakomodasi adanya eyelash extension.  Jadi, Eyenvy Lash Serum ini aman digunakan dan tidak akan menyebabkan kerontokan pada bulu mata yang sudah di eyelash extension. Sedangkan hal yang tidak boleh dilakukan adalah mata tidak boleh terkena serum ini. Meskipun tidak mengandung alkohol maupun bahan kimia, namun untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, lebih baik jika penggunaan serum ini jangan sampai terkena mata, terutama kornea mata. Setelah kamu mengetahui cara memakai serum bulu mata yang benar, selanjutnya yang perlu kamu ketahui adalah tips memakai serum bulu mata yang baik.

Tips memakai serum bulu mata yang baik

Bagi kamu yang bingung bagaimana tips yang baik dalam memakai serum bulu mata, berikut akan dijelaskan secara detail bagaimana tipsnya.

1. Pilih serum yang terbaik

Sebelum kamu memakai serumnya, pastikan jika serum yang kamu pilih adalah yang terbaik. Salah satu serum bulu mata yang terbaik adalah dari Eyenvy Lash Serum. Eyenvy Lash Serum ini merupakan serum best selling dari Ruhee.  Tentunya serum ini mempunyai segudang manfaat. Beberapa manfaat memakai serum bulu mata ini adalah memanjangkan, melebatkan, dan melentikkan bulu matamu sehingga tampak cantik dan indah. Yang pasti, serum Eyenvy tidak mengandung babi, growth hormone, dan serta alkohol sehingga aman dan halal untuk kamu gunakan.

2. Pilih yang bisa bertahan lama

Selain menjadi serum bulu mata terbaik, Eyenvy juga menjadi serum yang pemakaiannya bisa bertahan lama. Satu botol serum Eyenvy ukuran 2 ml bisa kamu gunakan selama kurang lebih 3 bulan. Begitu pula dengan ukuran 3,5 ml bisa kamu gunakan selama kurang lebih 5 bulan.

Maka tak heran jika Eyenvy Lash Serum ini menjadi serum bulu mata favorit di Ruhee.

Subscribe to
our news & promotions

Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.
© Ruhee
Ruhee (PT Jelita Intan Ayu) is part of PT inspirasi Untuk Wanita
Konsultasi via WhatsApp