10 Pertanyaan Paling Dicari Seputar Eyelash Extension-Wajib Baca Sebelum Kamu Cobain

December 19, 2021

Trend bulu mata palsu belakangan ini sudah ditinggalkan. Kebanyakan wanita tertarik pada prosedur eyelash extensions yang dinilai lebih natural dan efisien. Sekali melakukan treatment, kamu akan mendapatkan bulu mata yang lentik, panjang dan cantik alami. Tidak perlu lagi stok bulu mata palsu dan lem bulu mata di rumah.

10 Pertanyaan Paling Dicari Tentang Eyelash Extensions

Kamu yang sudah bosan menggunakan bulu mata palsu dan tertarik pada prosedur ini, simak 10 pertanyaan mengenai perawatannya berikut yang akan Ruhee bagikan.

1. Apakah Prosedurnya Menyakitkan?

Selama melakukan treatment, kamu tidak akan merasa sakit sama sekali. Beberapa klien bahkan jatuh tertidur nyenyak selama prosedur berlangsung. Rasa sakit pada treatment bisa jadi karena proses aplikasi yang dilakukan tidak sesuai. Cara termudah menghindari hal tersebut, kamu bisa mencari salon kecantikan dengan reputasi terbaik untuk treatment extensions bulu mata. Atau minta saran dan rekomendasi dari teman wanita kamu yang sudah berhasil melakukan treatment sebelumnya.

2. Berapa Lama Prosedur Eyelashes?

Lamanya prosedur tergantung dari jenis extensions bulu mata yang kamu pilih. Jika kamu pilih jenis yang sederhana, prosesnya tidak akan lama sekitar 90 menit. Kebalikannya, jika kamu pilih extensions bulu mata yang rumit prosesnya bisa memakan waktu hingga 2 jam lamanya.

3. Apakah Treatment Aman Untuk Mata?

Selama kamu tidak mengidap alergi tertentu, mata kamu akan tetap aman dan cantik pasca treatment. Keluar air mata pada proses extensions bulu mata merupakan hal yang wajar karena mata menyentuh benda-benda asing. Kamu cukup percayakan proses treatment pada salon yang kamu pilih.

4. Apakah Hasilnya Tahan Lama?

Rata-rata extensions bisa bertahan hingga 3-8 minggu. Rusak tidaknya bulu mata tambahan tergantung dari perawatan yang kamu lakukan. Bila tidak dirawat dengan baik, bulu mata extensions bisa rusak lebih cepat.

5. Bisakah Mengaplikasikan Mascara Setelahnya?

Usai melakukan prosedur ekstensi bulu mata, kamu tidak lagi bergantung pada mascara. Untuk daya tahan extensions pada bulu mata, baiknya hindari penggunaan mascara karena kandungan minyaknya bisa merusak lem perekat extensions. Gunakan mascara hanya di ujung bulu mata bila benar-benar membutuhkannya.

6. Apakah Bulu Mata Asli Akan Rontok?

Tentu saja tidak. Bulu mata extensions tidak membawa dampak negative pada bulu mata alami kamu. Dengan catatan, prosedur dilakukan oleh orang profesional dan berpengalaman. Sama seperti rambut di kepala, bulu mata juga bisa melakukan regenerasi. Mereka akan kembali bervolume seperti sebelumnya dalam 8 minggu.

7. Bisakah Mencuci Muka Setelah Treatment?

Baiknya hindari air selama satu hari penuh pasca treatment. Ini penting untuk menjaga kualitas lem perekat eyelash extensions. Daya rekat lem bisa rusak apabila kamu mencuci muka bahkan menggosok mata dengan handuk.

8. Apa Perawatan yang Harus Dilakukan?

Ada banyak hal yang harus kamu perhatikan setelah treatment terutama perawatan kulit wajah. Bila biasanya kamu menggunakan makeup remover berbahan dasar minyak beralihlah pada water based. Hilangkan juga kebiasaan menjepit dan menggosok bulu mata. Sisir bulu mata secara teratur terutama setelah melakukan aktivitas di luar ruangan. Cobalah untuk tidur telentang karena posisi miring membuat bulu mata rontok dengan mudahnya.

9. Amankah Untuk Melanjutkan Prosedur Saat Mata Berair?

Karena prosedur extensions bulu mata bersentuhan dengan mata yang sangat sensitive, wajar bila mata kamu berair selama treatment. Tapi bila rasanya terlalu berlebihan dan diselingi dengan rasa gatal, kamu bisa lekas memberitahu terapis. Ini penting guna menghindari alergi akibat lem perekat extensions. Agar perawatan bisa dilanjutkan, terapis akan mengganti lem perekat dengan material yang berbeda.

10. Apa Jenis Ekstensi Bulu Mata yang Sesuai Dengan Mata Saya?

Itu tergantung dari selera kamu. Kamu ingin bulu mata extensions seperti apa? ada beberapa jenis prosedur yang ditawarkan mulai dari yang paling sederhana hingga 3D lashes. Agar lebih mudah, kamu tanyakan terlebih dahulu apa saja jenis ekstensi bulu mata yang mereka sediakan dan tanyakan perbedaannya.

Itulah sepuluh pertanyaan menarik yang paling sering customer tanyakan pada salon kecantikan ketika berencana melakukan eyelash extensions. Semoga ulasan ini bisa menambah pengetahuan kamu seputar treatment ini sehingga tidak takjub ketika melakukan prosedurnya.

Subscribe to
our news & promotions

Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.
© Ruhee
Ruhee (PT Jelita Intan Ayu) is part of PT inspirasi Untuk Wanita
Konsultasi via WhatsApp