3 Cara Terbaik dan Efektif untuk Merawat Alis

January 31, 2023

Mempunyai alis tebal dan terawat merupakan idaman bagi para wanita. Dengan memiliki tampilan alis yang seperti ini bisa membuat wajah nampak menjadi lebih cantik. Kamu bisa mendapatkan alis yang seperti itu jika menerapkan berbagai cara berikut ini untuk merawatnya.
Berikut ini adalah 3 cara yang bisa dilakukan untuk merawat alis :

1. Sisir Alis Secara Rutin

Alis tebal wanita ternyata bisa didapatkan dari menyisirnya secara rutin. Mungkin kamu biasa menyisir alis hanya ketika akan menggunakan pensil alis saja. Namun, kini kebiasaan tersebut bisa kamu rubah menjadi lebih rutin walaupun tidak akan menggunakan pensil alis.
Dengan melakukan ini bisa membuat alis menjadi lebih terawat dan tebal. Hal ini disebabkan ketika melakukan penyisiran maka akan memberikan efek pijatan pada kulit disekitar alis. Dampaknya, peredaran darah akan menjadi lebih lancar sehingga bisa membantu untuk merangsang pertumbuhan rambut baru pada alis.
Selain itu, dengan memijat pada bagan alis juga bisa merangsang sel yang disebut dengan papila dermis. Dengan merangsang sel ini bisa membantu untuk mempercepat pertumbuhan rambut alis. Kamu bisa menyisir alis dengan menggunakan sikat khusus yang lembut sambil sedikit dipijat.
Setelah rutin menyisir alis, maka kamu bisa membiarkannya tumbuh sempurna dengan sendirinya. Ketika sudah rutin disisir, maka alis akan bisa tumbuh dengan lebih baik. Kamu bisa merapikan alis nantinya jika dirasa kurang rapi, namun jangan sampai berlebihan dalam mencabutnya.
Jika kamu mencabut rambut alis maka bisa membuat folikel menjadi rusak. Alis akan menjadi lebih tipis dan nampak kurang sehat. Oleh sebab itu, jika sudah rutin disisir maka biarkan saja tumbuh dengan sempurna dan bisa melakukan perawatan lainnya untuk membuatnya menjadi semakin sehat.

2. Menggunakan Serum Alis atau Minyak Alami

Untuk mendapatkan alis tebal cantik yang terawat dan tebal maka kamu bisa memanfaatkan penggunaan serum atau minyak alami. Saat ini, sudah tersedia banyak sekali serum yang diformulasikan khusus untuk perawatan alis agar menjadi lebih cantik dan tidak mudah rontok.
Biasanya, serum tersebut mengandung berbagai nutrisi yang dibutuhkan oleh alis agar bisa tumbuh dengan lebih baik. Selain serum, kamu juga bisa memanfaatkan berbagai minyak alami yang tak kalah bermanfaat untuk alis seperti serum. Minyak alami ini bisa membantu untuk mendapatkan alis tebal lucu yang cantik.
Adapun jenis minyak alami yang bisa kamu gunakan adalah minyak kemiri, minyak rosemary, minyak peppermint, dan minyak temu ireng. Berbagai minyak tersebut mengandung asam oleat yang bisa membantu untuk merangsang pertumbuhan alis dan mencegahnya mengalami kerontokan.

3. Melakukan Treatment Brow Bomber

Ada juga treatment _khusus yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan alis yang cantik dan tebal yaitu dengan melakukan[ _brow bomber](https://www.ruhee.id/treatment#browbomber). Treatment ini bisa membuat alis menjadi nampak terawat dan tebal karena akan merapikan alis dan kemudian memanfaatkan penggunaan tinta.
Alis akan dirapikan terlebih dahulu agar nampak lebih baik, kemudian penggunaan tinta dilakukan agar memberikan kesan alis yang nampak lebih tebal dan bushy. Selain itu, serum juga digunakan dalam treatment ini agar alis menjadi lebih kuat dan tidak mudah rontok.

Jika kamu ingin melakukan treatment untuk mendapatkan alis tebal tersebut maka bisa mencoba melakukannya di Ruhee. Kamu akan ditangani langsung oleh brow artist profesional yang akan membantu untuk mendapatkan tampilan alis menjadi lebih cantik.

Subscribe to
our news & promotions

Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.
© Ruhee
Ruhee (PT Jelita Intan Ayu) is part of PT inspirasi Untuk Wanita
Konsultasi via WhatsApp